Sabtu, 19 Maret 2011

Khasiat TEMPE yang Luar Biasa

Lagi-lagi makanan dari desa yang seringkali jadi ide posting di blog ini. Dan kali ini yang jadi bintang tamunya adalah"TEMPE". Ada yang gak kenal tempe?? Makanan yang terbuat dari kedelai yang sudah "dikerjain" dengan jamur RhizopusOligosporus seakan-akan menjadi makanan yang bisa dibilang ndeso banget ini ternyata mempunyai manfaat yang gak bisa diremehkan. Monggo disimak ... (gayane kayak guru..) 1.Protein yang terdapat dalam tempe sangat tinggi, mudah dicerna sehingga baik untuk mengatasi diare. 2.Mengandung zat besi, flafoid yang bersifat antioksidan danmampu menurunkan tekanan darah. 3.Mengandung superoksida desmutase yang dapat mengendalikan radikal bebasdan baik bagi penderita jantung. 4.Penanggulangan anemia. Anemi ditandai dengan rendahnya kadar hemoglobin karena kurang tersedianya zat besi (Fe), tembaga (Cu), seng (Zn), protein, asam folat dan vitamin B12. 5.Anti infeksi. Tempe mengandung senyawa anti bakteri yang diproduksi oleh karang tempe (R. Oligosporus) yang merupakan antibiotika yang bermanfaat meminimalkan kejadian infeksi. 6.Daya hipokolesterol. kandungan asam lemak jenuh ganda pada tempe bersifat menurunkan kadar kolesterol. 7.Memiliki sifat anti oksidan dan menolakkanker. 8.Mencegah masalah gizi ganda (akibat kekurangan dan kelebihan gizi) beserta berbagai penyakit yang menyertainya, baik infeksi maupun degeneratif. 9.Mencegah timbulnya hipertensi. 10.Kandungan kalsium yang tinggi, sehingga dapat mencegah osteoporosis. Daripada makan nasi sama mie instan , lebih baik makan nasi putih, sambel kecap plus tempe hangat.

0 komentar:

Posting Komentar